Latest Music :
Home » , » Dream Theater - Scenes from A Memory

Dream Theater - Scenes from A Memory

Selasa, 11 September 2012 | 0 komentar

Scenes from A Memory... bagiku merupakan album klimaks milik band metal progressive Dream Theater, setelah album Image and Words, meskipun sebenarnya setelah album Scenes from A Memory mereka masih berlanjut dengan album Six Degrees of Inner Turbulence, Train of Thought di tahun 2003 dan A Dramatic Turn of Events di tahun 2011. Tapi Scenes from A Memory bagiku merupakan sebuah maha karya dari Dream Theater karena album-album berikutnya secara konsep sudah berbeda dengan apa yang telah mereka hasilkan pada album- album sebelumnya.

Album Scenes from A Memory selain secara konsep musiknya lebih powerful dan variatif, album ini juga unik karena merupakan satu-satunya album milik Dream Theater dengan satu kesatuan cerita yang utuh. Sama seperti yang dilakukan oleh band metal Inggris Iron Maiden di album Seventh Son of Seventh Son atau Band King Diamond di hampir setiap albumnya selalu melakukan hal ini, kecuali pada album pertama mereka Fatal Portrait dan album The Spider's Lullabye, selebihnya  berisi satu kesatuan cerita yang utuh mengenai epic horor.

Kembali ke Scenes from A Memory, merupakan album ke lima rilisan tahun 1999. Album ini bisa di bilang merupakan sekuel lanjutan dari lagu Metropolis Pt. 1 : The Miracle and The Sleeper di album Images and Words rilisan 1992.

Scenes from A Memory sendiri berkisah mengenai misteri kematian seorang wanita muda yang terjadi puluhan tahun silam dan belum terpecahkan hingga melibatkan seorang Nicholas  dalam usaha menguak misteri di balik pembunuhan seorang wanita muda yang di ketahuinya bernama Victoria.

Cerita bermula saat dimana Nicholas merasa di hantui kehadiran seorang wanita muda yang mengusik  alam bawah sadarnya (mimpinya) hampir setiap malam ketika ia sedang terlelap, hingga akhirnya pada suatu hari ia memutuskan untuk mendatangi seorang psikiater (hypnotherapist), guna mencari jawaban atas kejadian yang menimpa dirinya.

Lewat sebuah terapi, di sini Nicholas dibawa berkelana ke tahun 1928 silam dimana kejadian tersebut berawal.





Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. mediaMUSIKKU - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger