Latest Music :
Home » , » 'Been Away Too Long' Kiprah Kembalinya Band Grunge Asal Seattle Soundgarden setelah 16 tahun Vakum

'Been Away Too Long' Kiprah Kembalinya Band Grunge Asal Seattle Soundgarden setelah 16 tahun Vakum

Rabu, 21 November 2012 | 0 komentar

Band asal Seattle Soundgarden merilis album terbaru mereka yang berjudul King Animal, setelah 16 tahun sejak album terakhir mereka rilis di tahun 1996, di mana pada tahun yang sama pula  band grunge asal Seattle ini membubarkan diri.

Meski dua tahun lalu mereka sempat berkumpul kembali mengadakan reuni, dengan adanya album terbaru ini mereka sepertinya menegaskan pada publik bahwa Soundgarden masih ada, tetap rock dan tetap heavy bahkan sedikit aneh, ungkap Kim Thayil sang gitaris mengenai album terbaru mereka. King Animal juga akan menjadi album perjalanan pertama mereka selama 16 tahun terakhir.

Sebenarnya pengerjaan album King Animal di mulai sejak tahun 2010 silam, ketika mereka memutuskan untuk berkumpul kembali setelah sebelumnya sempat membubarkan diri di tahun 1996. Dan "Been Away Too Long" di dapuk sebagai single debut mereka yang di ambil dari album terbaru King Animal, ada banyak perbedaan pada penggarapan album terbaru mereka di banding album-album sebelumnya, ungkap Chris Cornell sang vokalis.

Sejauh ini mereka telah merilis enam album, dan album Superunknown rilisan tahun 1994 menjadi album tersukses milik Soundgarden yang melahirkan hit macam Black Hole Sun, Spoonman dan Fell on Black Day dengan menempati posisi pertama on Billboard Charts.

Secara keseluruhan album Soundgarden telah terjual di atas 10.5 juta copies untuk wilayah Amerika dan 22 juta copies di seluruh dunia.

Share this article :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. mediaMUSIKKU - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger